Apa itu Perjanjian Perkawinan?
Seberapa Pentingkah Membuat Perjanjian Perkawinan?
Melindungi Keluarga dari Lilitan Hutang Bisnis / Usaha
Selain harta milik Bersama, UU perkawinan juga menyatakan bahwa semua hutang yang dimiliki oleh istri maupun suami adalah hutang milik bersama. Artinya, baik istri maupun suami yang memiliki hutang punya kewajiban bersama-sama untuk membayar hutang tersebut.
Anda dapat lebih melindungi keluarga anda apabila sebelumnya membuat perjanjian perkawinan. Perjanjian perkawinan akan berperan penting apabila istri/suami Anda terlilit hutang dan tidak mampu membayar, sehingga anda tetap dapat mempertahankan kelangsungan keluarga dengan memisahkan pendapatan yang sebenarnya tidak berhubungan dengan usaha pasangan.
Kemudahan dalam Berbisnis
Berdasarkan UU perkawinan, harta yang diperoleh sepasang suami istri yang terikat perkawinan sah adalah harta milik bersama. Artinya setiap tindakan hukum atas harta benda wajib mendapatkan persetujuan bahkan kehadiran pasangannya. Hal ini sering menimbulkan kesulitan khususnya bagi pelaku bisnis yang kerapkali melakukan tindakan hukum misalnya penjaminan atau pengalihan aset pribadinya.
Dengan dibuatnya Perjanjian Perkawinan, Pelaku Usaha tidak memerlukan persetujuan dari pasangannya untuk melakukan kegiatan bisnis atas aset pribadinya.